Reformasi Kebijakan Pendidikan

Book Cover: Reformasi Kebijakan Pendidikan

Pengerang : Prof Dr. Ismi Dwi Astuti Nurhaeni,M.Si

Penerbit     : UNS PRESS

Deskripsi    :

Pembangunan selama ini seringkali gagal menempatkan perempuan dan laki-laki dalam memperoleh manfaat pembangunan secara adil. Padahal, salah satu kriteria good governance adalah equity, di mana semua warga negara (baik laki-laki maupun perempuan) mempunyai kesempatan untuk meningkatkan atau menjaga kesejahteraan mereka. Karena itu, reformasi kebijakan publik, khususnya kebijakan pendidikan menuju terwujudnya kesetaraan dan keadilan gender menjadi agenda penting yang harus segera dilakukan. Kehadiran buku ini sangat penting artinya secara teoretis maupun secara praktis. Secara teoretis, buku inl bermanfaat bagi pengembangan teori kebijakan publik yang mengedepankan nilai egaliter dan tidak diskriminatif antargender. Secara praktis, buku ini dapat dimanfaatkan oleh pare policy maker, perencana maupun stakeholders lainnya dalam merancang kebijakan pembangunan yang responsif gender. Karena itu, buku int sangat layak dibaca oleh akademisi maupun praktisi yang concern terhadap masalah gender.

penulis

Prof Dr. Ismi Dwi Astuti Nurhaeni, M.Si dilahirkan di Purworejo pada 25 Agustus 1961. Menyelesaikan Pendidikan S1 Ilmu Administrasi Negara FISIP UNS (1985), Pendidikan S2 Ilmu Administrasi Negara UGM (1995), dan Pendidikan S3 Ilmu Administrasi Negara UGM (2008). Mengawali karirnya pada tahun 1986 sebagai dosen di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Program Studi Ilmu Administrasi Negara Universitas Sebelas Maret Surakarta. Sejak tahun 1988, ikut merintis pendirian kelompok studi wanita di Pusat Penelitian UNS yang kemudian berubah nama menjadi Pusat Studi Wanita pada Lembaga Penelitian UNS dan sekarang menjadi Pusat Penelitian dan Pengembangan Gender (P3G)-LPPM UNS. Saat ini, masih tetap menjadi pegiat gender, baik sebagai peneliti, tenaga pendamping, konsultan maupun anggota tim pakar gender .

Published:
All Rights Reserved Theme by 404 THEME.