Pengarang : Drs. Mursito, SU
Penerbit : Smart Media
Deksripsi :
Masa transisi biasanya memunculkan banyak harapan, tetapijuga melahirkan ketidakpastian. Harapan muncul karena adanya perubahan yang dijanjikannya perubahan menuju situasi dan kondisi yang lebih baik, terutama di bidang politik dan ekonomi. Di bidang politik, dijanjikan akan adanya demokratisasi, keterbukaan, kebebasan, dan partisipasi masyarakat dalam pengambilan keputusanpolitik. Di bidang ekonomi, dijanjikan akan datangnya kehidupan dan kesejahteraan masyarakat yang meningkat, bukan hanya kesejahteraan segelintirelit. Di sisi lain, ada ketidakpastian yang menyertai harapan itu.Kita dihadapkan pada masalah tertib sosial. Hukum dan para penegak hukum tak berdaya mengatasi berbagai konflik ethnis, tawuran antar kampung, amuk massa, serta kekerasan kolektif yang lain. Kita menangkap fenomena luar biasa: orang atau kelompok orang beramai-ramai dan berebutan mengekspresikan kebebasannya, dengan melanggar kebebasan orang lain, hukum, dan tertib sosial. Transisi demokrasi memang berlangsung lama, dan melelahkan. Tetapi harus kita menjalaninya, dengan pikiran jernih dan optimisme. Buku ini mencatatnya dan memberi kesaksian.
Tentang Penulis
Drs. Mursito, SU, beliau adalah seorang Dosen pada Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP UNS dan aktif dalam kegiatan jurnalistik