Problem Perkotaan dan Konflik Sosial

Book Cover: Problem Perkotaan dan Konflik Sosial

Pengarang        : Drs.Jefta Leibo, SU

Penerbit           : Institut Pengembangan Demokrasi dan Hak Asasi Manusia (INPEDHAM)

ISBN                 : 979-8598-24-5

Panjang Buku  : 21cm

Deskripsi Buku:

Perubahan sosial dalam masyarakat saat ini memiliki benang merah dengan realitas yang ada sebelumnya. Fenomena did alam Ilmu Sosial dikenal sebagai sesuatu yang historis. Artinya, apa yang ada sekarang merupakan buah dari apa yang terjadi sebelumnya. Problem sektor informan di perkotaan (sekarang) lebih dikenal dengan (PKL) memadati ruang publik merupakan fenomena kota besar dimanapun di negeri ini.

Sementara problem pertanahan yang kaitannya dengan pembangunan di perkotaan di masa lalu terasa begitu kuat, karena negara melalui penguasa militer begitu berperan. Tapi masalah ini tetap saja belum rampung sampai saat ini. berbagai strategi pengembangan kota dilakukan, akan tetapi selalu tidak mengikuti blue print yang sudah dibuat dan lagi setiap ganti pimpinan hal itu dirubah menurut selera. Akibat lanjut yang terjadi adalah pada wajah kota itu snediri yang tercermin dari adanya kemacetan lalu lintas, karena banyaknya kendaraan pribadi dan juga public transport yang kurang memperhatikan masalah keselamatan dan kenyaman penumpang, serta banjir pada ruas jalan dalam kota dsb.

Dalam pada itu strategi pengembangan pariwisata menjadi prioritas akibat booming oil tidak lagi menjanjikan bagi pembangunan, kemudian terjadi perubahan politik yang sangat mendasar dengan adanya proses demokratisasi yang menghadirkan multi partai dalam pemilihan anggota eksekutif maupun legislatif dan dwi fungsi ABRI dibubarkan dan mereka kembali ke eksistensi semua sesuai tugas dan kewajiban secara professional pemisahan TNI dan Polri dan keterwakilan di DPR berangsur dikurangi. Eforia reformasi, menimbulkan konflik yag bernuansa SARA di berbagai daerah yang harus di atasi. Sementara kita kehilangan jati diri sebagai daerah yang besar. Tulisan yang ada dibuku ini membawa kita pada upaya penataan kembali kehidupan dalam berbangsa dan bernegara dari berbagai sisi kehidupan, sehingga kita menemukan jati diri kembali. Buku ini berguna bagi siapa saja terutama peminat sosiologi (Perkotaan) dan pemerhati permasalahan sejenis.

Published:
All Rights Reserved Theme by 404 THEME.